Senin, 15 Januari 2018

INOVASI SISTEM INFORMASI &NEW TEKNOLOGI DALAM NEW MEDIA (MEDIA BARU)

PENGERTIAN NEW MEDIA

New media adalah Produk dari sebuah komunikasi yang teknologinya terdapat dengan komputer digital.new media sendiri bisa dipergunakan untuk alat dialog, bukan alat untuk menyorakkan brand. Media ini menggunakan internet dan juga media online berbasis teknologi.
Adapun pengertian New Media menurut Para Ahli:
1.      Menurut Everett M. Rogers (dalam Abrar, 2003:17-18) merangkumkan perkembangan media komunikasi ke dalam empat era. Pertama, era komunikasi tulisan, Kedua, era komunikasi cetak, Ketiga, era telekomunikasi, dan Keempat, era komunikasi interaktif. Media baru adalah media yang berkembang pada era komunikasi interaktif.

2.      Menurut Ron Rice mendefinisikan media baru adalah media teknologi komunikasi yang melibatkan komputer di dalamnya (baik mainframe, PC maupun Notebook) yang memfasilitasi penggunanya untuk berinteraksi antar sesama pengguna ataupun dengan informasi yang diinginkan.

3.      Sementara menurut McQuail, media baru adalah tempat dimana seluruh pesan komunikasi terdesentralisasi; distribusi pesan lewat satelite meningkatkan penggunaan jaringan kabel dan komputer, keterlibatan audiens dalam proses komunikasi yang semakin meningkat.



PANDANGAN NEW MEDIA

New media merupakan media yang bisa meningkatkan interaksi sosial antara manusia. contohnya itu seperti melalui beberapa jejaring sosial namun tetap sesuai kaidah dan norma kesopan santunan. Media baru yang saat ini sedang populer adalah smartphone.
Zaman sekarang, bagi sebagian besar masyarakat smartphone adalah suatu kebutuhan yang sangat diperlukan, Karena semakin berkembangnya teknologi handphone tidak hanya digunakan untuk media komunikasi saja seperti sms atau telpon saja. Sekarang banyak smartphone yang menyediakan fitur-fitur untuk browsing, chatting dan lain-lain. New Media merupakan perkembangan baru dari media yang telah digunakan sebagian manusia. Karakternya yang merupakan bentuk digital tentu memudahkan dalam bertukar informasi dan berbagai kegiatan lainnya. Namun dalam perkembangannya, New Media bisa memberikan nilai negatif juga yaitu dapat mengakses situs yang berbau porno dan kekerasan dengan mudah dan memberikan efek ketagihan bagi penggunanya. Jadi sudah seharusnya perkembangan New Media diikuti juga dengan kebijakan orang yang memanfaatkannya.

MANFAAT NEW MEDIA
·         Bidang Sosial
Dalam bidang ini banyak sekali yang menyita perhatian masyarakat misalnya dalam berbagai macam jejaring sosial yang sekarang di minati masyarakat seperti facebook, twitter, skype, yahoo messenger, my space, hello,instagram, dll. Dengan menggunakan jejaring sosial ini dengan mudah dapat menjalin komunikasi dengan semua user dibelahan dunia manapun.

·         Bidang Industri/Dagang
Dalam bidang ini memudahkan bagi siapa pun yang ingin mempromosikan produk tertentu sehingga tidak perlu lagi untuk membuka toko dan promosi langsung didepan konsumen, melalui New Media pedagang dapat mempromosikan produk nya melalui membuka online shop, bisa melalui facebook, twitter,kaskus,tokopedia dan platform lainnya.
·         Bidang Pendidikan
Dalam bidang ini sangat memudahkan bagi pelajar maupun pengajar dalam mendapatkan materi yang di inginkan. Bisa melalui search engine pengguna bisa mendapatkan segala informasi, atau dengan fasilitas E-book, fasilitas email juga bisa membantu dalan proses mengerjakan tugas atau saling tukar informasi, fasilitas Computer Based Test (CBT) ujian yang berbasis computer jadi tidak menggunakan system Test tertulis sehingga sangat membantu sekali dalam merekap nilai.
·         Bidang Lowongan Kerja
Dalam bidang ini sangat membantu bagi yang ingin mencari pekerjaan, cukup searching di internet lalu mendaftar secara online bahkan bisa mengikuti tes masuk secara online juga, namun bisa juga mengirimkan CV ke E-mail,dan  tidak perlu lagi datang dari kantor ke kantor.
KELEBIHAN NEW MEDIA
 New Media (media baru) memiliki kecepatan untuk melakukan sebuah interaksi, lebih mudah, lebih murah dan juga lebih cepat untuk mendapatkan sebuah informasi terbaru dan ter-update informasinya. Kelemahannya ada pada jaringan koneksi internet saja jika jaringan internet lancar dan cepat maka informasi yang disampaikan kepada pembacanya dengan cepat serta harus ada juga koneksi internet dimana pun berada bersama media baru (New Media). Media Baru (New Media) masuk ke dalam kategori komunikasi, karena pesan yang disampaikan kepada pengguna luas lewat Media Baru (New Media). Internet merupakan sebuah teknologi komunikasi baru,Internet juga memiliki kemampuan untuk membantu user memilih dan mengatur informasi yang user inginkan atau perlukan dengan lebih efisien. Secara garis besar, internet jauh lebih mudah dalam menjembatani waktu dan jarak dibandingkan media-media yang sudah ada terlebih dahulu. Sebagai media komunikasi, internet mempunyai peranan penting sebagai alat (channel) untuk menyampaikan pesan (message) dari komunikator/penyalur pesan (source) kepada komunikan/penerima pesan (receiver). Sifat dari internet sebagai media komunikasi adalah transaksional, dalam artian terdapat interaksi antar individu secara intensif (terus-menerus) dan ada umpan balik (feedback) dari antar individu dalam setiap interaksi tersebut. Selain itu, terdapat partisipasi antar individu dengan mempertimbangkan untung/rugi dalam setiap interaksi. Internet juga dianggap memiliki kapasitas besar sebagai media baru. Tidak hanya memperkecil jarak dalam mengkomunikasikan pesan, teknologi komputer dan internet juga telah berkembang dan mengeliminasi penggunaan koneksi kabel, namun tetap bisa memfasilitasi transmisi informasi yang sangat cepat ke seluruh dunia (Bagdakian, 2004:114). Menurut Bagdakian, duplikasi dan penyebaran matri dari Internet ini bisa mencapai jangkauan yang sangat luas. Satu orang khalayak bisa mengunduh kemudian Universitas Sumatera Utara menyebarkannya pada orang-orang dalam jaringan pertemanan atau jaringan kerjanya. Kemudian pihak yang mendapatkan sebaran itu bisa menyebarkannya lagi pada orang-orang dalam jaringannya, dan seterusnya.

PERKEMBANGAN NEW MEDIA SEIRING WAKTU DARI TAHUN 1978 - 2016


KESIMPULAN
New Media (Media Baru) adalah sebuah media untuk terjalinnya komunikasi  antar lingkungan bahkan bisa mencakup seluruh dunia karena new media ini luas sekali dia memakai jaringan Internet sehingga memungkinkan Jangkauan yang begituh Luas. Dan dalam adanya New Media ini dapat mempermudah dalam promosikan suatu produk karena banyaknya flatporm yang dapat digunakan.

DAFTAR PUSTAKA






Abrar, 2003:17-18


(Bagdakian, 2004:114)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sistem Informasi Perbankan Perhitungan Bunga Deposito

Soal. Pada tanggal 15 Januari 2020 Tuan Iwan menyimpan deposito berjangka senilai Rp. 12.000.000 dengan jangka waktu 3 bulan. Bunga dep...