Minggu, 22 April 2018

Information Technology Infrastructure Library (ITIL)

Information Technology Infrastucture atau yang kita kenal dengan sebutan ITIL ialah suatu rangkaian dengan konsep Teknik pengelolaan infrastruktur,pengembangan,serta operasi teknologi informasi (TI). ITIL sendiri diterbitkan didalam suatu rangkaian buku yang masing-masing membahas suatu topik pengelolaan teknologi informasi (TI). Nama ITIL dan IT Infrastucture Library ini sendiri merupana merek dagang yang terdaftar dari Office of Government Commerce (OGC) Britania Raya.

ITIL digunakan oleh berbagai organisasi secara meluas berguna untuk menghasilkan dan meningkatkan kemampuan dalam manajemen pelayanan (Service Management). Service Management adalah seperangkat kemampuan khusus organisasi untuk menyediakan/memaparkan nilai kepada pengguna layanan. Aspek kemampuan ini merupakan wujud dari fungsi dan proses untuk mengelola layanan melalui siklus hidup (lifecycle), dengan melalui fase strategi, desain, transisi, operasional, serta peningkatan yang berkelanjutan. Aspek kemampuan juga mewakili kapasitas pelayanan organisasi, kompetensi, dan kepercayadirian dalam bertindak. Tindakan merubah sumberdaya menjadi layanan yang bernilai adalah inti dari service management.

Setiap proses dan fungsi dalam siklus hidup (lifecycle) layanan apabila diimplementasikan secara keseluruhan serta dijalankan secara konsisten akan memberikan manfaat yang signifikan terhadap gerak pola perilaku bisnis,bukan saja membantu meningkatkan keefisiensi dan efektifitas layanan IT,tetapi juga dapa memberikan nilai tambah bagi organisasi yang memakai sistem tersebut.

Walaupun dikembangkan sejak tahun 1980-an,penggunaan ITIL baru meluas pada pertengahan 1990-an dengan spesifikasi versi keduanya yaitu ITIL v2 yang dimana paling dikenal dengan dua set bukunya yang berhubungan dengan ITSM(IT Service Management),yaitu Service Delivery (Antar Layanan) dan juga Service Support (Dukungan Layanan).

ITIL sendiri yang intinya terdiri dari lima bagian dan lebih menekankan pada pengelolaan terhadap siklus hidup layanan yang di sediakan oleh teknologi informasi (TI).Kelima bagian tersebut ialah :


1.      Service Strategy.
2.      Service Design.
3.      Service Transition.
4.      Service Operation.
5.      Continual Service Improvement.


Kesimpulan/Saran : 
Pada dasarnya ITIL digunakan untuk mengelola teknologi informasi (TI) dalam berbasis layanan untuk membantu dalam pelaksanaan perkerjaan didalam bidang tekonologi informasi(TI) yang dimana untuk merencanakan serta menentukan layanan-layanan IT apa saja yang akan dibangun atau dikelola oleh suatu organisasi/perusahaan tersebut.
Jika anda ingin mempelajari ilmu ITIL ini,anda lebih baik belajar dengan tutor yang lebih paham dalam menguasai hal tersebut supaya anda tidak merasa bingung/jenuh dalam mempelajari ITIL secara otodidak dan memperkecil kesalahan yang anda akan terapkan dengan ilmu tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sistem Informasi Perbankan Perhitungan Bunga Deposito

Soal. Pada tanggal 15 Januari 2020 Tuan Iwan menyimpan deposito berjangka senilai Rp. 12.000.000 dengan jangka waktu 3 bulan. Bunga dep...